Taman Mini Indonesia Indah di dirikan di jaman Presiden Suharto yang di idekan oleh istirnya Ibu Tien Suharto. Taman Mini merupakan replika Indonesia yang pada saat itu terdiri dari 27 Provinsi.
Bangunan-bangunan adat dari sabang Sampai Merauke ada di situ. Pada saat saya berkunjung ke Jakarta yang cuma satu hari,saya sempatkan untuk mampir ke TMII padahal ketika saya bermukim di Jakarta paling banter lewat depannya saja.
Saya berkunjung ke TMII dalam rangka edukasi si kecil dan tentu sambil bermain-bermain. Beberapa bangunan adat sempat saya foto ketika naik kereta Gantung.
Di Taman Mini juga sering di adakan pagelaran-pagelaran budaya..monggo yang belum sempat ke TMII untuk berkunjung kesana
Komentar
Posting Komentar